Unand-Universitas Mercu Buana Kerja Sama Bidang Kedokteran

id Unand, Mercu Buana, kedokteran

Padang, (Antara) - Universitas Andalas (Unand) Padang Sumatera Barat dan Universitas Mercu Buana Jakarta akan melakukan kerja sama dalam bidang pendidikan kedokteran, penelitian dan publikasi ilmiah.

"Penjajakan kerja sama mulai terlaksana seiring dengan kedatangan rombongan universitas Mercu Buana ke kampus Unand pada beberapa hari lalu," kata Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Unand, Aprisal di Padang, Sabtu.

Aprisal mengatakan tujuan kerja sama kedua universitas ini untuk meningkatkan kualitas pendidikan dokter masing-masing kampus.

Menurut dia, perkembangan Fakultas Kedokteran Unand dan Universitas Mercu Buana saat ini cukup berimbang.

Dengan kerja sama ini, katanya, akan melengkapi beberapa program yang belum ada atau terlaksana masing-masing kampus.

"Perkembangan yang pesat dari Unand menjadikan kampus terkenal seperti Universitas Mercu Buana mau melakukan kerja sama," katanya.

Ia mencontohkan dalam bidang penelitian dan publikasi, keberhasilan meraih predikat Mandiri menjadikan kampus lain berbondong-bondong untuk meninjau langsung ke Unand.

Salah satunya Universitas Mercu Buana, sebelum ini telah hadir juga dan melakukan penjajakan kerja sama yakni Universitas Malikus Saleh Aceh, Universitas Al-Azhar Jakarta, Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin, dan lainnya.

Bahkan bersama Universitas Al-Azhar, Unand akan segera meresmikan pembukaan jurusan Sastra Mandarin, sedangkan dengan Universitas Lambung Mangkurat akan mengadakan kerja sama dalam hal biro dan tenaga kependidikan, ujarnya.

Dengan banyaknya kerja sama dengan beberapa universitas ini, dia berharap dapat menjadi batu loncatan Unand untuk terus berkembang lebih maju.

Sebelumnya Wakil Rektor Bidang Kemahasiswa Universitas Mercu Buana Ngadino Surip mengatakan adanya kerja sama ini kelak akan menguntungkan bagi kedua kampus.

"Universitas Mercu Buana bisa banyak belajar dari kesuksesan Unand menjadi salah satu universitas terkemuka dalam bidang Pendidikan Kesehatan dan Kedokteran, sedangkan Unand juga bisa belajar kepada Mercu Buana," katanya. (*)