Lima UMKm Pariaman Bergabung ke Kampug Digital

id kampung, digital, pariaman

Pariaman, (AntaraSumbar) - Sebanyak lima Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Pariaman telah bergabung ke dalam Kampung Digital, kata pejabat Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan setempat .

Kepala Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Pariaman Gusniyeti Zaunit di Pariaman, Kamis, menyebutkan, Kampung Digital merupakan sebuah situs online yang diperuntukan bagi UMKM untuk menjual barang daganganya kepada masyarakat.

"Hingga saat ini baru ada lima UMKM yang telah bergabung, namun diperkirakan jumlah tersebut akan terus bertambah," katanya.

Sebelumnya pemerintah kota (Pemkot) setempat telah bekerja sama dengan pihak Telkom untuk membentuk suatu situs online yang diperuntukan bagi masyarakat untuk bertransaksi melalui internet.

Namun dengan adanya kehadiran situs online tersebut, Gusniyetty mengakui sampai saat ini minat masyarakat masih rendah untuk menggunakan jasa jual beli online tersebut.

"Mungkin karena masih baru, masyarakat belum bisa mengerti dan memahami secara menyeluruh tentang Kampung Digital tersebut,"jelasnya.

Meski baru lima UMKM yang bergabung, namun ia menargetkan 100 UMKM hingga akhir tahun akan segera tergabung.

Ia menilai, jika dibandingkan dengan berbelanja langsung di Pasar Tradisonal, maka akan lebih hemat bila menggunakan situs online tersebut.

"Kalau berbelanja di situs online kampung digital maka konsumen hanya menambah ongkos kirim saja," tambahnya.

Dikatakanya, sejauh ini dari lima petugas operasional yang menjalankan server situs kampung digital tersebut, baru dua orang yang memahami dan mengerti cara mengoperasikanya.

"Pengoperasian kampung digital tersebut merupakan salah satu kendala kita saat ini," ucap dia.

Untuk mengantisipasi kelemahan tersebut, Diskoperindag setempat sudah meminta pelatihan langsung kepada pihak Telkom untuk kembali memberikan pelatihan. (cpw11)