Agam Kucurkan Dana Rp8,45 Miliar Rehabilitasi Puskesmas

id puskesmas

Lubuk Basung, (Antara Sumbar) - Pemerintah Kabupaten Agam, Sumatera Barat, pada 2017 bakal melakukan rehabilitas tiga puskesmas di daerah itu dengan dana Rp8,45 miliar dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Kepala Dinas Kesehatan Agam, Indra didampingi Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan Manusia, Rianti di Lubuk Basung, Selasa, mengatakan tiga puskesmas yang direhabilitasi itu yakni Puskesmas Matur, Puskesmas Baso dan Puskesmas Biaro.

"Rehabilitasi tiga puskesmas ini akan dilakukan pada Maret 2017 dan dalam waktu dekat akan dilakukan proses tender," katanya.

Ia menambahkan rehabilitasi tiga puskesmas ini dengan dana sebesar Rp8,45 miliar yang berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK) pada 2017.

Rehabilitasi ini untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat yang sesuai dengan Peraturan Menteri Kesehatan No. 75 tahun 2014 tentang Puskesmas.

"Intinya, rehabilitasi ini untuk memberikan kenyamanan pelayanan bagi masyarakat saat berobat," katanya.

Pada tahun ini, Pemkab Agam juga melakukan rehabilitasi Pustu Sungai Rotan di Kecamatan Ampek Angkek, Pustu Lurah di Kecamatan Ampek Angkek, Pustu Kubu Anau di Kecamatan Banuhampu.

Lalu, Pustu Sungai Angek di Kecamatan Baso dan Puskesmas Palupuh.

"Kami berharap pembangunan ini berjalan dengan baik sesuai kontrak kerja nantinya," katanya.

Sebelumnya pada 2016, Pemkab Agam melakukan rehabilitasi sebanyak 11 puskesmas dan pustu dengan dana Rp8,4 miliar.

Anggota DPRD Agam, Yuspidar mendukung rehabilitasi puskesmas dan pustu dalam rangka meningkatkan pelayanan.

Namun dia berharap agar dinas terkait untuk selalu mengawasi proses pembangunan, sehingga mutu bangunan lebih baik.

"Apabila ini dilakukan, pembangunan sesuai dengan kontrak kerja dan dirasakan manfaatnya bagi masyarakat," katanya. (*)