Hendrajoni Dilantik Sebagai Ketua DPD PAN

id Hendrajoni

Hendrajoni Dilantik Sebagai Ketua DPD PAN

Bupati Pesisir Selatan Hendrajoni. (Antara)

Painan, (Antara Sumbar) - Bupati Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar), Hendrajoni dilantik sebagai Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) kabupaten setempat di Painan, Jumat.

Pelantikan dilaksanakan pada salah satu hotel di Painan oleh Ketua Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) PAN Sumbar, Ali Mukhni dan dihadiri oleh Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN, Zulkifli Hasan.

Usai pelantikan Hendrajoni berjanji akan giat mendorong kader PAN untuk melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya, terutama bagi kader PAN yang menduduki jabatan di badan legislatif.

Menurutnya hal tersebut mutlak dilakukan sebagai bentuk pertanggungjawaban terhadap masyarakat pemilih.

"Jangan jadikan PAN sebagai alat mendapatkan jabatan setelah itu lepas kontrol dengan mengabaikan masyarakat pemilih," kata dia.

Sementara kepada kader PAN lainnya ia meminta agar mereka berupaya menjadi panutan di sekitar tempat tinggalnya sehingga PAN menjadi partai kecintaan masyarakat.

Dengan begitu, katanya maka PAN tidak hanya diingat pada saat berlangsungnya pemilihan umum namun juga pada masa jeda.

Terpisah Ketua DPW PAN Sumbar, Ali Mukhni berharap dengan dilantiknya Hendrajoni bisa membawa angin segar bagi kader dan juga masyarakat di kabupaten itu.

"Mudah-mudahan beliau bisa menjawab berbagai tantangan dalam dunia perpolitikan dan pastinya jabatan yang diemban memberi pengaruh positif baik bagi partai maupun masyarakat," kata dia.

Ia pun berharap PAN di Pesisir Selatan menjadi partai yang dicintai dan diperhitungkan pada setiap pesta demokrasi.

Pada kegiatan itu selain melantik ketua DPD juga dilantik kepengurusan partai dan pelantikan ini juga dihadiri oleh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Pesisir Selatan dan tokoh masyarakat sekitar. (*)