Program IQR Diluncurkan Saat Kenaikan Tipe Polda

id Program IQR

Program IQR Diluncurkan Saat Kenaikan Tipe Polda

Program Integreted Quick Respon Polrest Padang. (ANTARA SUMBAR)

Padang, (Antara Sumbar) - Polresta Padang, Sumatera Barat akan meluncurkan program Integreted Quick Respond (IQR) yaitu sistem pelaporan berbasis ponsel pintar ketika peresmian kenaikan tipe Polda Sumbar, dari tipe B menjadi tipe A.

"Saat ini kami terus mempersiapkan segala sesuatunya agar sistem ini benar-benar bisa berjalan nantinya," kata Kapolresta Padang, Kombes Pol Chairul Aziz di Padang, Kamis.

Ia menerangkan sistem pelaporan ini akan diluncurkan bersamaan dengan kenaikan tipe Polda Sumbar ditandatangani oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN RB).

"Program ini akan diluncurkan sebagai tanda kenaikan tipe Polda Sumbar dari tipe B menuju Tipe A. Kapolri yang akan meresmikan secara langsung, namun waktunya masih tentatif," ujarnya.

Pihaknya dalam bulan ini akan melakukan beberapa kali simulasi untuk menjalankan program ini secara bersamaan.

Seperti simulasi pelaporan kebakaran maka akan langsung masuk ke Dinas Pemadam Kebakaran. Jika terjadi potoh tumbang, laporan masyarakat akan langsung masuk ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).

"Petugas dari instansi terkait yang langsung turun memberikan bantuan," ujarnya.

Dalam peluncuran nanti, dirinya tidak lagi akan memperkenalkan secara detail fungsi program ini secara langsung kepada tamu undangan.

Namun pihaknya akan membuat video yang berisikan segala informasi terhadap sistem IQR ini. Melalui video tersebut pengunjung bisa tahu segala sesuatu tentang sistem ini.

"Setelah diluncurkan nanti server pusat IQR ini akan dipusatkan di Mapolda Sumbar," katanya.

Saat ini, pihaknya terus melakukan pembenahan sistem itu. Apabila dulunya sistem ini hanya terhubung kepada polisi, sekarang Pemkot Padang, Korem 032 Wirabraja dan Basarnas juga telah terhubung.

"Pemkot Padang sendiri terdiri dari Dinas Perhubungan, Satuan Polisi Pamong Praja, BPBD, Pemadam Kebakaran," katanya.

Aplikasi IQR ini bisa diunduh oleh masyarakat melalui "Google Play" dan melakukan pendaftaran diri. Ketika terjadi peristiwa masyarakat bisa melaporkan secara langsung kejadian apapun melalui aplikasi itu.

"Laporan tersebut akan langung ditanggapi secara cepat oleh tim yang telah dibentuk oleh instansi-instansi terkait," katanya. (*)