RRI Bukittinggi Bantu PMI Penuhi Kebutuhan Darah

id Donor, Darah, RRI

RRI Bukittinggi Bantu PMI Penuhi Kebutuhan Darah

Seorang pendonor menyumbangkan darahnya dalam kegiatan Indonesia Berdonor yang digelar Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia (LPP RRI) Bukittinggi, Rabu (8/3). (ANTARA SUMBAR/Ira Febrianti)

Bukittinggi, (Antara Sumbar) - Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia (LPP RRI) Bukittinggi, Sumatera Barat (Sumbar) menggelar Indonesia Berdonor dalam membantu Palang Merah Indonesia setempat dalam memenuhi kebutuhan darah.

Kepala Stasiun LPP RRI Bukittinggi, Samirwan di Bukittinggi, Rabu, mengatakan kegiatan itu merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan secara serentak di 92 stasiun penyiaran RRI di Indonesia.

Sebanyak 75 kantong darah terkumpul dalam kegiatan yang dilaksanakan di halaman Stasiun LPP RRI Bukittinggi ini.

"Indonesia Berdonor ini dilaksanakan rutin dua kali dalam satu tahun, selanjutnya akan dilaksanakan pada September. Kegiatan ini dilaksanakan bekerja sama dengan PMI Bukittigi," katanya.

Darah yang terkumpul selanjutnya akan diserahkan kepada PMI Bukittinggi untuk membantu pemenuhan kebutuhan darah bagi warga yang membutuhkan donor darah.

Ia menilai dari kegiatan yang telah rutin dilakukan RRI sejak sembilan tahun lalu itu, minat warga setempat dan sekitarnya dalam mendonorkan darah sudah cukup baik.

Sebanyak 285 orang mendaftar untuk mendonorkan darah meski tidak semua yang diizinkan untuk donor darah karena tidak memenuhi kriteria sebagai pendonor.

"Melalui donor darah ini, selain sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, juga akan berpengaruh baik bagi kesehatan karena ada pembentukan sel darah baru," tambahnya.

Salah seorang pendonor, Hodisra (55) mengatakan mendonorkan darah sudah menjadi kebutuhan baginya karena manfaat bagi kesehatan.

"Saya sudah mendonorkan darah sebanyak 54 kali. Disamping manfaat bagi kesehatan, harapan saya melalui donor darah ini dapat membantu masyarakat yang membutuhkan donor darah," ujarnya. (*)