Perwira Lantamal Latih Penggunaan Senjata Laras Pendek

id Lantamal, padang, Senjata, Laras, Pendek

Padang, (Antara Sumbar) - Perwira Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) II Padang, Sumatera Barat (Sumbar) melakukan latihan menembak senjata laras pendek di lapangan tembak pistol Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) II daerah setempat.

"Latihan ini untuk mengasah kemampuan dan mengasah naluri menembak para perwira menggunakan senjata laras pendek," kata Komandan Lantamal Padang, Laksma TNI Rudwin Thalib usai melakukan latihan menembak di Padang, Rabu.

Ia menambahkan latihan akan dilakukan rutin dan digelar untuk para perwira Lantamal Padang sekali dalam tiga bulan.

"Perwira harus mahir dalam menggunakan senjatanya, juga untuk meningkatkan naluri tempur," sebutnya.

Sesuai peruntukkannya para perwira dipersenjatai laras pendek. Sementara laras panjang diperuntukkan bagi para prajurit.

Senjata yang digunakan dalam latihan tersebut berupa pistol jenis Sig Sauer P226, dan G2 Combat, dengan peluru kaliber 9 milimeter.

Masing-masing perwira diberi jarak tembak 20 meter, dengan posisi tembak dalam sikap berdiri. Latihan menembak itu juga diikuti Wakil Komandan Lantamal II Padang, Kolonel Marinir Lasmono.

"Latihan secara rutin harus dilakukan, karena jika tidak terus diasah naluri itu akan hilang. Menggunakan senjata tanpa disertai kemampuan dan naluri akan merugikan," katanya. (*)