DPRD Soroti Kerusakan Jalan Akibat Pengalihan Arus

id Jalan Rusak, Pesisir Selatan

DPRD Soroti Kerusakan Jalan Akibat Pengalihan Arus

Ilustarsi - (ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho)

Painan, (Antara Sumbar) - Ketua DPRD Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, Dedi Rahmanto Putra menyoroti rusaknya jalan kabupaten setempat akibat pengalihan arus sejak beberapa pekan terakhir.

"Sebelum pengalihan arus idealnya dikaji dahulu status jalan, apakah layak atau tidak, sehingga jalan itu tidak rusak," kata dia di Painan, Jumat.

Ia menambahkan rusaknya jalan lingkar kabupaten di Kecamatan IV Jurai, tepatnya di Gelanggang Olahraga Ilyas Yakub Painan, karena kelas jalan yang tidak seimbang dengan tonase kendaraan yang melewatinya.

"Ini harus menjadi perhatian sehingga kebijakan yang diambil tidak berdampak atau mengganggu kenyamanan masyarakat," kata dia.

Kepala Dinas Perhubungan Pesisir Selatan, Nuzirwan menjelaskan rusaknya jalan lingkar kabupaten di Kecamatan IV Jurai merupakan akibat pengalihan lalu lintas truk sebagai upaya mengurangi kemacetan di pusat Kota Painan.

"Pengalihan tersebut dilakukan pada persimpangan Pincuran Boga dan persimpangan Bukit Putus setelah itu truk diarahkan berkeliling tanpa melewati pusat kota," tambahnya.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Pesisir Selatan, Era Sukma Munaf mengatakan pengalihan arus sementara waktu harus dihentikan untuk mencegah parahnya kerusakan jalan.

Ia mengaku sejak awal sudah mewanti-wanti bahwa akan terjadi kerusakan badan jalan sebab jalan kabupaten tersebut hanya mampu menampung kendaraan dengan berat delapan ton.

Selain itu katanya, ketebalan jalan cuma empat centi meter dengan tipe kelas empat, sementara truk yang melewati memiliki tonase yang lebih besar yang layak melewati ruas jalan nasional dengan tipe kelas tiga serta ketebalanya mencapai 15 hingga 17 centi meter. (*)