Kopertis-X Dorong PTS Hasilkan Lulusan Siap Kerja

id Kopertis

Kopertis-X Dorong PTS Hasilkan Lulusan Siap Kerja

Koordinator Kopertis X Prof Herri (Kanan) dan Sekretaris Pelaksana Kopertis X Dr Hanafi Sedang Menyampaikan materi tentang Kualitas Kampus Swasta Kepada Sejumlah Jurnalis di Gedung Kopertis X Padang, Selasa (21/3). (ANTARA SUMBAR/ M R Denya Utama)

Padang, (Antara Sumbar) - Koordinasi Perguruan Tinggi Swasta (Kopertis) wilayah X Sumatera Barat, Riau, Jambi dan Kepulauan Riau berkomitmen mendorong Perguruan Tinggi Swasta di keempat daerah tersebut dapat menghasilkan lulusan siap kerja.

"Orientasi lulusan saat ini harus berdaya saing dan siap berkarir di bidang, ini harus jadi tujuan utama PTS ke depan," kata Koordinator Kopertis X Prof Herri, di Padang, Sabtu.

Dia menyebutkan salah satu yang akan didorong yakni keaktifan dosen dalam melaksanakan penelitian inovatif.

Dalam hal ini dosen yang lebih banyak mengajar harus diseimbangkan dengan penelitiannya.

Dengan begitu akan memotivasi mahasiswa untuk melaksanakan penelitian dan menciptakan berbagai inovasi sesuai bidangnya.

"Dengan seringnya penelitian atau studi lapangan akan memberi keterampilan kepada mahasiswa," kata dia.

Dengan lengkapnya pendidikan akademik, praktek dan kemampuan ekstrakurikuler akan membentuk karakter lulusan yang berkompeten.

"Terlebih saat ini pendidikan vokasi atau keterampilan mendapat prioritas pengembangan, sudah saatnya kampus menyiapkan ke arah tersebut," ujar dia.

Untuk itu ke depan kata Herri, pihaknya akan mengawasi dan melihat kerja dosen berdasarkan keahliannya.

Bila masih ada yang kurang ujar dia, pihaknya akan melakukan pembinaan khusus seperti memberikan pelatihan dan seminar.

"Intinya PTS terus melihat perkembangan dan persoalan apa yang bisa dicarikan solusi," tambahnya.

Dengan begitu kampus bisa memetakan strategi yang sesuai dengan perkembangan tersebut untuk menghasilkan lulusan unggulan. (*)