Dubes Denmark Semangat Cicipi Suasana Lebaran

id Casper Klynge

Jakarta, (Antara Sumbar) - Duta Besar Denmark untuk Indonesia Casper Klynge bersemangat untuk mencicipi suasana lebaran dalam 'open house' yang digelar oleh Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta.

"Saya bersemangat sekali hadir di acara Presiden Jokowi, dan melihat suasana Idul Fitri," kata Dubes Klynge di Istana Negara, Jakarta, Minggu.

Duta Besar juga tak lupa mengucapkan selamat lebaran untuk masyarakat Muslim Indonesia yang kini tengah merayakannya.

"Saya ucapkan selamat lebaran untuk teman-teman Muslim di Indonesia dan semoga kalian mendapatkan liburan yang menyenangkan," katanya.

Dubes Denmark hadir dalam "open house" Idul Fitri 1 Syawal 1438 H yang digelar Presiden Joko Widodo dan didampingi Wakil Presiden Jusuf Kalla.

Dubes yang senang jika dipanggil dengan nama depannya itu juga mencuitkan ucapan selamat Idul Fitri untuk Indonesia di akun Twitternya @DubesDenmark di sela-sela menunggu antrean bersalaman dengan Presiden dan Wapres.

Selain Dubes Denmark, tampak pula hadir, antara lain Duta Besar Inggris untuk Indonesia Moazzam Malik, Duta Besar Singapura Anil Kumar, Dubes Finlandia Paivi Hiltunen-Toivio, dan Dubes Belanda untuk Indonesia Rob Swartbol.

Acara silaturahmi Idul Fitri 1 Syawal 1438 H di Istana Negara juga mengundang masyarakat umum yang mulai berdatangan sekitar pukul 09.30 WIB. (*)