Masuknya Kembali Musim Durian Bahagiakan Warga Padang

id durian

Masuknya Kembali Musim Durian Bahagiakan Warga Padang

Seorang pedagang menata buah durian yang ia jual di kawasan pusat pedagang durian di Sisingamangaraja, Kota Padang, Sumatera Barat,. Durian yang dibawa dari daerah Pesisir Selatan, Sumbar itu banyak diburu masyarakat karena memasuki musim durian dengan harga Rp10 ribu hingga Rp20 ribu per buahnya tergantung ukuran buah. FOTO ANTARA SUMBAR/Iggoy el Fitra

Padang, (Antara Sumbar) - Mulai menjamurnya pedagang buah durian di seantero kota Padang, Sumatera Barat dalam satu minggu terakhir memberikan kebahagiaan sejumlah warga yang berdomisili di daerah tersebut.

Bukan hanya pedagang yang memperoleh untung, pembeli pun merasakan kesenangannya pada buah yang terkenal dengan manisnya tersebut.

Salah satu warga Masna (41) di Kuranji mengatakan musim buah durian menjadi sesuatu yang ditunggu oleh keluarganya.

Sebab kata dia, pada musim durian bisa ditemukan banyak buah berkualitas bagus dengan harga yang murah.

"Biasanya banyak dijual buah durian dan harganya murah, dibanding saat bukan musimnya," kata dia.

Biasanya kata dia membeli durian bisa mencapai Rp30 ribu hingga Rp50 ribu per buah serta hanya pada tempat tertentu, pada musimnya bisa mendapatkan mulai Rp15 ribu per buah bergantung jenisnya.

Akan tetapi menurutnya saat musimnya di dekat tempat tinggal pun bisa mendapatkannya.

Senada itu Sulis (56) di Kecamatan Pauh juga merasakan kebahagiaan saat musim durian karena mendapat keuntungan saat berjualan.

Biasanya saat hari biasa kata dia, dirinya hanya dapat menjual sayuran dan palawija dengan keuntungan yang sedikit.

Akan tetapi saat durian panen, dirinya bisa memperoleh keuntungan hingga ratusan ribu karena bisa menjualnya.

Warga lainnya Lily salah seorang mahasiswa Pascasarjana Unand mengaku menikmati makan durian dibanding buah lainnya.

Menurutnya selain rasanya manis, buah durian juga memiliki aroma yang menjadikan penikmatnya kecanduan.

"Untung di Padang ada dua sampai tiga kali musim durian jadi bisa sepanjang waktu menikmatinya," kata dia.

Salah satu tokoh masyarakat di Kuranji Hasan Basri mengatakan buah durian menjadi salah satu makanan penting bagi warga Padang.

Biasanya kata dia, durian enak dimakan dengan ketan putih atau hitam.

Saat ladang durian panen kata dia, sejumlah pedagang menyerbunya karena dijamin akan laku di pasaran.

"Dulu saya berdagang ayam potong namun tidak lebih untung saat pedagang yang berjualan durian di musimnya," kata dia. (*)