Agar Pembangunan Pariwisata Berhasil, Bupati : Masyarakat harus Turut Andil

id Gusmal

Agar Pembangunan Pariwisata Berhasil, Bupati : Masyarakat harus Turut Andil

Bupati Solok, Gusmal. (Antara Sumbar/Tri Asmaini)

Arosuka, (Antara Sumbar) - Bupati Solok, Sumatera Barat, Gusmal mengatakan bahwa masyarakat harus berperan serta dalam pengembangan sektor pariwisata agar dapat terealisasi dengan baik.

"Untuk meningkatkan peran masyarakat, diperlukan sosialisasi ini dalam pengembangan kemitraan pariwisata di Kabupaten Solok, yang meningkatkan pemahaman dan penerapan secara aplikasi dari pelaku dan stakeholder pariwisata tentang Sapta pesona dan kesadaran pembangunan pariwisata secara komprehensif," Kata Bupati Solok yang diwakili oleh Asisten II Suharmen di Arosuka, Jumat (4/8).

Ia menjelaskan dalam peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) masyarakat khususnya para pelaku wisata dan warga di sekitar kawasan wisata menjadi salah satu strategi pembangunan sektor pariwisata yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Solok tahun 2016 - 2021.

"Yaitu peningkatan kapasitas SDM dan kelembagaan kepariwisataan daerah dengan arah kebijakan untuk meningkatkan kapasitas, kualitas SDM dan kelembagaan pariwisata yang berkarakter dan berjiwa entepreneurship," ujarnya.

Jadi, lanjutnya berdasarkan visi pembangunan lima tahun kedepan dapat terwujudnya masyarakat Solok yang maju dan mandiri untuk meningkatkan peluang dan akses ekonomi masyarakat yang lebih luas.

Ia berharap kegiatan ini akan menjadi kolaborasi antara Pemkab Solok dengan berbagai stakeholder yang terkait dalam mencapai target untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke kabupaten Solok khususnya ketiga kawasan unggulan yaitu kawasan danau kembar, kawasan taman hutan kota wisata Arosuka dan kawasan danau Singkarak.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Solok selaku Ketua Panitia Yandra Frasat, mengatakan selain meningkatkan pemahaman masyarakat dalam mengembangkan kemitraan pariwisata dan pengelolaannya, tujuannya juga menarik minat wisatawan untuk berkunjung ke daerah destinasi wisata di daerah tersebut.

Ia menyebutkan para peserta sosialisasi ini berjumlah 150 orang, yang terdiri dari Walinagari, Kerapatan Adat Nagari (KAN), pengelola objek wisata, sanggar seni dan budaya, lembaga dan instansi terkait serta pecinta minat khusus.

Acara ini juga dihadiri Sekda Kabupaten Solok Aswirman, Asisten II Suharmen, Kadis Pariwisata dan Budaya Yandra Frasat, Mantan Kepala Bappenas Adrinof Caniago, Guru besar Unand Prof.Helmi, Direktur pusat studi pengembangan pariwisata Unand Dr.Sari Lenggo Geni, Ketua Asita DPD Sumbar Ian Hanafiah. (*)