Cegah Praktik Pungli, Satgas Saber Pungli Sosialisasi hingga Kecamatan

id Pungli

Cegah Praktik Pungli, Satgas Saber Pungli Sosialisasi hingga Kecamatan

Ilustrasi, pungutan liar.

Painan, (Antara Sumbar) - Satuan Tugas (Satgas) Sapu Bersih (Saber) Pungutan Liar (Pungli) Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, menggelar sosialisasi di 15 kecamatan di daerah itu untuk mencegah terjadinya praktik pungli oleh aparatur pemerintah setempat.

"Sosialisasi kami mulai hari ini sampai 8 September 2017 dengan peserta aparatur kecamatan, sekolah hingga nagari (desa adat)," kata Ketua Satgas Saber Pungli Pesisir Selatan, Kompol I Gusti Made Reje di Painan, Senin.

Ia menambahkan sosialisasi tersebut akan dipusatkan di tiap kantor kecamatan dengan total peserta sebanyak 770 orang, sementara narasumber berasal dari Kepolisian, Inspektorat, Kejaksaan dan lainnya.

Dengan digelarnya sosialisasi diharapkan keberadaan Satgas Saber Pungli Pesisir Selatan tidak hanya sekadar formalitas namun mampu memastikan tidak terjadinya praktik pungutan liar di daerah itu.

Menurutnya terjadinya praktik pungutan liar selain karena tindakan nakal oknum aparatur pemerintah, pada sisi lain karena minimnya pengetahuan mereka terkait pungutan liar.

"Karena praktik pungutan telah dilakukan sejak lama sehingga aparatur pemerintah di sebuah instansi terbiasa dengan kegiatan itu, padahal jika disesuaikan dengan aturan kegiatan tersebut jelas merupakan pungutan liar maka dalam hal ini sosialisasi diperlukan," jelasnya.

Selain itu, sebutnya dengan eksisnya Satgas Saber Pungli terdapat beberapa instansi pemerintah yang memiliki ketakutan berlebihan seperti di sekolah-sekolah.

Hal tersebut terjadi karena minimnya pengetahuan pejabat disana seputar pungli bahkan menyamakan antara sumbangan dengan pungli.

"Pada sosialisasi yang dilaksanakan kami mencoba memberikan pemahaman secara menyeluruh sehingga masyarakat mendapatkan pelayanan tanpa pungli dan aparatur pemerintah melayani dengan nyaman," ujarnya. (*)