Diskominfo Bimtek Pemanfaatan E-mail Resmi OPD

id Diskominfo Tanah Datar

Diskominfo Bimtek Pemanfaatan E-mail Resmi OPD

Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Imran membuka Bimtek pemanfaatan surat elektronik (e-mail) resmi bagi organisasi pimpinan daerah di Pagaruyung, Selasa (26/9). (ANTARA SUMBAR/Istimewa)

Batusangkar, (Antara Sumbar) - Dinas Komunikasi dan Informatika Tanah Datar memberikan bimbingan teknis pemanfaatan surat elektronik (e-mail) resmi kepada organisasi pimpinan daerah dalam upaya meningkatkan pelayanan pada masyarakat.

"Pemerintah daerah sedang berupaya menerapkan implementasi e-goverment dimana salah satunya memanfaatkan surat elektronik atau e-mail untuk meningkatkan pelayanan yang cepat kepada masayarakat," kata Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Imran saat membuka Bimtek di Pagaruyung, Selasa.

Di era globalisasi ini perlu diimbangi dengan perkembangan ilmu elektornik yang pesat, untuk itu pemanfaatan e-mail ini menjadi keharusan sehingga mempermudah kinerja aparatur dalam pengiriman surat menyurat dan lainnya.

Ia mengharapkan aparatur yang mengelola e-mail ini dapat menyerap ilmu dan pengetahuan yang diberikan dalam bimtek ini dan kemudian diterapkan serta diinformasikan kepada rekan-rekan lainya di unit kerja masing-masing.

Kepala Dinas Kominfo Tanah Datar, Erizal Ramli menyebutkan Bimtek ini bertujuan untuk memaksimalkan pemanfatan e-mail resmi perangkat daerah yang selama ini belum dimanfaatkan dengan baik.

"Dari beberapa peserta mungkin belum mengunakan e-mail Tanah Datar untuk pengiriman surat secara elektronik, cara dan pengunaannya akan dijelaskan oleh narasumber dari Kominfo sendiri nantinya," ujar Erizal.

Bimtek ini difasilitasi oleh Dinas Kominfo Tanah Datar dan diikuti oleh staf pengelola surat elektronik pada masing-masing perangkat daerah atau unit kerja di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanah Datar.

"Diharapkan peserta yang ikut Bimtek ini agar dapat memaksimalkan pengunaan e-mail sebagai sarana bertukar dan berbagi informasi antar perangkat daerah seperti surat, undangan rapat dan lain sebagainya sehingga efisien dalam pengunaan waktu," sebut Erizal. (*)