Bekuk Napoli 2-1, City Pertahankan Rekor Tiga Kemenangan 100 Persen

id Liga Champions

Bekuk Napoli 2-1, City Pertahankan Rekor Tiga Kemenangan 100 Persen

Manchester, (Antara Sumbar) - Manchester City mempertahankan rekor 100 persen mereka dalam tiga pertandingan setelah membekuk Napoli 2-1 pada laga mereka di Grup F Liga Champions Selasa.

Meskipun mampu meraih poin tiga angka, namun pasukan Pep Guardiola dipaksa bertahan meski unggul 2-0 dalam rentang waktu 13 menit.

City memulai pertandingan sebagaimana saat mereka menang 7-2 atas Stoke City di Liga Inggris pada Sabtu, menyerang dengan kecepatan dan tanpa ragu yang menyulitkan sang pemuncak klasemen Liga Italia.

Raheem Sterling membawa tim tuan rumah memimpin pada menit kesembilan, melakukan penyelesaian dengan kaki kirinya setelah upaya Kyle Walker untuk mengonversi umpan tarik David Silva diblok.

Empat menit kemudian, Kevin De Bruyne mengkreasikan gol kedua, menggebrak dari sisi kanan dan mengirimkan umpan silang mendatar yang dengan mudah disambar Gabriel Jesus.

Sang pemuncak klasemen Liga Inggris melancarkan gelombang demi gelombang serangan dan publik tuan rumah merasa bahwa timnya kali ini dapat kembali berpesta gol.

Gelandang Belgia De Bruyne melepaskan tembakan jarak jauh yang mengenai mistar gawang pada menit ke-25 setelah City melancarkan serangan balik, dan kemudian upaya Jesus mencetak gol disapu sebelum bola melewati garis gawang oleh Kalidou Koulibaly.

Namun kemudian City mulai kehilangan fokus, berulang kali kehilangan bola di posisi-posisi berbahaya, lambat pada serangan balik mereka, dan Napoli merasa bahwa mereka tidak dapat dengan mudah ditundukkan pada laga ini.

Tim Italia itu memiliki peluang untuk memangkas defisit pada menit ke-38 setelah Kyle Walker membuat timnya mendapat hadiah penalti, namun kiper City asal Brazil Ederson melakukan penyelamatan terhadap eksekusi Dries Mertens.

Setelah turun minum, permainan Napoli semakin baik, dengan sejumlah sentuhan cerdik dan pergerakan bagus yang merepotkan pertahanan Ciy, dan John Stones perlu menggunakan bagian tengah tubuhnya untuk menghentikan tembakan Marek Hamsik yang menuju ke gawang yang terbuka.

Buah kerja keras Napoli datang ketika mereka mendapatkan peluang kedua dari titik penalti pada menit ke-73, kali ini Amadou Diawara sukses menjadi eksekutor setelah Faouzi Ghoulam dilanggar Fernandinho.

Meski terdapat tekanan larut dari pasukan Maurizio Sarri, City memperlihatkan kegigihan saat mereka bertahan untuk mengamankan kemenangan beruntun ketiganya yang membuat mereka memuncaki klasemen grup dengan sembilan poin.

"Kami tahu mereka memainkan sepak bola yang sabar dan mengancam melalui serangannya. Kami tahu ini akan berat namun kami ingin memainkan sepak bola kami," kata bek City John Stones.

"Pada beberapa waktu itu mengasyikkan untuk disaksikan. Saya kecewa kami kemasukan gol namun secara keseluruan... ini adalah penampilan tim yang bagus. Kami telah meletakkan diri pada posisi yang bagus (di grup). Masih ada banyak pertandingan untuk dimainkan. Ini merupakan ujian bagus untuk melihat di mana kami berada," tambahnya.

Napoli berada di peringkat ketiga dengan tiga poin, tertinggal dari tim peringkat kedua Shaktar Donetsk yang mengoleksi enam poin. (*)