Bupati Solok Minta OPD Manfaatkan Data Statistik Susun Program Pembangunan

id seminar statistik

Bupati Solok Minta OPD Manfaatkan Data Statistik Susun Program Pembangunan

Bupati Solok, Gusmal menerima plakat dari BPS Sumatera Barat yang tampil sebagai narasumber dalam Seminar Statistik di Arosuka, Rabu (18/10). (Antara Sumbar/Tri Asmaini)

Arosuka, (Antara Sumbar) - Bupati Solok, Sumatera Barat, Gusmal meminta semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) setempat agar memanfaatkan data dan informasi statistik dalam menyusun program pembangunan daerah itu.

"Setiap program pembangunan yang disusun perlu ditunjang dengan data dan informasi statistik yang relevan agar sesuai kebutuhan masyarakat," kata Bupati Solok, Gusmal pada Seminar Statistik yang digelar BPS setempat di Arosuka, Rabu.

Ia menerangkan pada posisi ini menempatkan Badan Pusat Statistik (BPS) sebagai sumber data dan informasi memiliki peran strategis dalam mendukung penyusunan, perencanaan dan kebijakan pembangunan daerah agar lebih terarah dan terukur.

Karena itu semua instansi pemerintah dan masyarakat harus memberikan data yang valid dan akurat untuk menunjang keakuratan data yang dihimpun BPS. Sebab data dan informasi itu nantinya juga akan digunakan oleh pengambil keputusan untuk menentukan program dan arah kebijakan daerah.

"Informasi yang diberikan harus akurat, terutama informasi dari OPD, BUMD, pihak swasta dan juga masyarakat, sehingga terhimpun data yang bisa diandalkan dan dapat dipertanggungjawabkan," ujarnya.

Dengan adanya data yang akurat akan mudah mengukur capaian program kerja sehingga diketahui apakah pembangunan yang dilaksanakan tepat sasaran, dan betul-betul dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

Sementara Kepala BPS Kabupaten Solok, Arius Jonnaidi mengatakan seluruh elemen masyarakat harus mendukung BPS agar mampu menghimpun data dan informasi statistik yang akurat dan dapat dipercaya.

Hal ini hanya akan terlaksana jika semua elemen masyarakat bekerja sama dalam memberikan data yang benar, selama ini membangun Indonesia masih mengacu kepada data statistik sebagai landasannya.

Kerja sama ini sangat diperlukan dalam mewujudkan capaian Sustainable Development Goals (SDGs), dimana setiap lembaga termasuk pemda memiliki tanggung jawab untuk memenuhi indikator SDGs dan mengintegrasikan dalam berbagai perencanaan program dan kebijakan.

"Manfaatkanlah data dan informasi statistik karena perencanaan dan kebijakan pembangunan daerah akan lebih terarah jika berpijakan pada data," ujarnya. (*)